Sobat pembaca, kali ini saya mau membagikan tutorial tentang aplikasi android yang berguna untuk membuat grid / skala pada gambar di hp android. Jika anda seorang pelukis atau hobi melukis, anda mempunyai gambar di hp anda dan anda ingin mencontohnya untuk menyalin ke media lukis yang lebih besar, aplikasi ini dapat membantu anda untuk membuat skala sehingga anda dapat mencontohnya dengan benar dan mudah. Berikut ini diantaranya yang sudah saya coba sendiri :
1. Drawing Grid
Ketika menggambar potret realistis, sangat penting untuk mempertahankan proporsi dan perspektif yang benar. Metode Grid adalah cara yang terkenal untuk menyalin proporsi yang benar untuk menggambar dan melukis. Praktek metode grid dapat meningkatkan keterampilan observasi. Aplikasi ini adalah alat untuk berlatih Metode Grid untuk menggambar atau memperbesar gambar. Dan itu memungkinkan pengguna untuk menambahkan beberapa efek filter untuk membantu dengan sketsa pensil dan lukisan monokrom.
Cara menggunakan :
a. 1 > untuk menu.
b. Camera > untuk mengambil tangkapan langsung dari kamera.
c. Gallery > untuk mengambil gambar dari galeri.
d. Apply > Terapkan setelah memilih gambar.
e. Clear > untuk hapus gambar.
f. Rotate > untuk memutar.
h. Grid color > pilih warna grid.
i. Rows > mengatur jumlah baris.
j. Columns > mengatur jumlah kolom.
k. Squre Cells > sel persegi.
l. Back > untuk melihat tampilan penuh.
m. 2 > untuk merubah warna gambar.
n. 3 > untuk simpan.
2. Drawing Grid Maker.
Drawing Grid Maker adalah program utilitas gambar grid untuk seniman yang menggambar grid di atas gambar yang kemudian dapat Anda gunakan untuk memandu Anda ketika Anda membuat sketsa atau melukis gambar menggunakan aplikasi seni favorit Anda.
Untuk menggunakan:
a. Muat gambar dari perangkat > 1.
b. Atur jumlah baris > 4.
c. Atur jumlah kolom > 5.
d. Pilih gambar hitam putih > BW
e. pilih warna grid > Sq
f. Atur lebar garis > 6
g. Simpan gambar > 2
h. cetak > 3
3. Sketch Grid
Sketch Grid telah dikembangkan untuk membantu seniman dari semua level. Aplikasi ini menyediakan sistem grid yang mudah digunakan untuk membantu Anda menggambar proporsi yang sempurna dan atau untuk menangkap detail yang lebih baik dengan menggambar gambar Anda persegi demi kotak.
Cara menggunakan :
a. Klik Touch to start atau Menu ( kiri atas ).
Muat gambar dari penyimpanan telefon, dari Web atau tangkapan kamera langsung ( Load image ).
b. Sesuaikan gambar Anda dengan warna dan kontras ( image settings )
c. Konfigurasikan ukuran dan warna grid untuk memenuhi kebutuhan Anda ( Setting > line width & line colour )
d. Aktifkan tombol zoom > 2. Sentuh kotak untuk memperbesarnya.
e. Tampilkan dan hapus grid > 1.
f. Putar gambar > 3.
g. Simpan kisi Anda ke pustaka gambar Anda ( save image )
Demikianlah 3 aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat grid atau skala pada gambar di hp android anda. Dapatkannya di PLAY STORE .
Semoga bermanfaat.
sumber : sharing-apa-bae.blogspot.com